berita
2025-02-05 14:25:22
12

Fakultas Hukum Universitas Mahasaraswati Denpasar, Kamis 9 Januari 2025 mengadakan Peresmian Hukumonline Corner Universitas Mahasaraswati Denpasar.
Fakultas Hukum Universitas Mahasaraswati Denpasar, Kamis 9 Januari 2025 mengadakan Peresmian Hukumonline Corner Universitas Mahasaraswati Denpasar. pembelajaran terkait penjelasan penggunaan Hukumonline.com memberikan kontribusi dan kreatifitas dalam penunjangan kemajuan teknologi yang diterapkan di Fakultas Hukum.
“anak zaman sekarang sudah canggih perlu kita fasilitasi untuk menunjang semangat belajar. tidak ada kata bodoh dan pintar melainkan rajin dan malas lah yang menjadikan mahasiswa punya skill”. tanggapan Bapak Prof. Dr. Sukawati Lanang P. Perbawa S.H.,M.H saat memberikan sambutan.
Acara disambut antusias oleh perwakilan mahasiswa Fakultas Hukum yang hadir. pengesahan peresmian hukumonline.com dilakukan dengan menandatangani kerjasama dan memotong pita guna meresmikan kerjasama ini. Tidak hanya itu, kegiatan ini menjelaskan tentang tata cara bagaimana pengelolaan dan penunjang hukum online memberikan kemudahan dan terobosan yang bagus.
Indah selalu pemateri pada acara ini menjelaskan terkait langkah penggunaan, kemudahan dalam pengoperasian, serta yang paling penting adalah memaparkan penjelasan kegunaan di lingkup pembelajaran hukum secara terkonsep dan pastinya sesuai prosedur pembelajaran hukum.
@hukum_online
@lanang.perbawa