agenda
2023-05-29 10:21:56
297
Sabtu, 27 Mei 2023 Fakultas Hukum Universitas Mahasaraswati Denpasar menyelenggarakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (Bakti Sosial) di Desa Adat Taro, Kecamatan Tegalalang, Kabupaten Gianyar, P
Sabtu, 27 Mei 2023 Fakultas Hukum Universitas Mahasaraswati Denpasar menyelenggarakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (Bakti Sosial) di Desa Adat Taro, Kecamatan Tegalalang, Kabupaten Gianyar, Provinsi Bali dengan tema “Penguatan Tata Ruang Berbasis Tri Hita Karana Dalam Menjaga Kawasan Suci Di Desa Adat Taro Kabupaten Gianyar”. Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (Bakti Sosial) dibuka oleh Dekan Fakultas Hukum Universitas Mahasaraswati Denpasar Dr. Kt. Sukawati Lanang P. Perbawa S.H.,M.Hum serta dihadiri oleh Ketua Majelis Desa Adat Kota Denpasar Dr. Drs. A.A. Kt. Sudiana, S.H.,A.Ma.,M.H. , Perbekel desa adat taro yang diwakili oleh Bapak I Wayan Gede Ardika, S.E. , Bendesa Desa Adat Taro I Nyoman Tunjung, termasuk beberapa perangkat desa dan masyarakat Desa Adat Taro.
Pembukaan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (Bakti Sosial) disertai pemberian bantuan berupa punia ke Pura Agung Gunung Raung dan desa Adat Taro, alat pemotong rumput, dan beberapa alat kebersihan agar bisa digunakan di sekitaran Pura Agung Gunung Raung Desa Taro dan Wantilan Desa Taro. Selain itu, Fakultas Hukum Universitas Mahasaraswati Denpasar juga memberikan bantuan berupa sembako kepada masyarakat tidak mampu di Desa Taro.
Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (Bakti Sosial) dilaksanakan dengan agenda melakukan kegiatan aksi bersih-bersih di area lingkungan Desa Adat Taro dan di areal Pura Agung Gunung Raung, serta melakukan penyuluhan dengan judul “Perizinan Pengembangan Fasilitas Pariwisata Berdasarkan Konsep Tri Hita Karana di Desa Taro, Kabupaten Gianyar”, yang disampaikan oleh Dr. Drs. A.A. Kt. Sudiana, S.H.,A.Ma.,M.H. dan “Penataan Ruang Berbasis Kearifan Lokal Pada Kawasan Suci Di Desa Adat Taro, Kabupaten Gianyar”, yang disampaikan oleh I Gusti Ngurah Anom, S.H.,M.H. dengan I Wayan Agus Vijayantera, S.H.,M.H. sebagai moderator.
#UnmasJaya
#FHUnmasUnggul
#GenerasiInovatif